Apel Perdana, Bupati Dharmasraya Ajak ASN Wujudkan Pemerintahan Berintegritas
DHARMASRAYA, SUMATERA BARAT - 11 MARET 2025 – Dalam apel gabungan perdana yang penuh semangat, Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, menyampaikan visi dan misinya yang kuat untuk membawa perubahan positif bagi Kabupaten Dharmasraya. Di hadapan ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang hadir, Bupati Annisa dengan tegas menyampaikan komitmennya untuk menciptakan pemerintahan yang bersih, efisien, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat.
Salah satu poin utama yang ditekankan oleh Bupati Annisa adalah efisiensi anggaran. Sebagai bentuk nyata dari komitmen tersebut, ia menyatakan tidak akan menggunakan anggaran untuk pembelian mobil dinas baru. "Keputusan ini saya ambil sebagai contoh bagi seluruh pejabat di lingkungan Pemkab Dharmasraya. Anggaran dan aset daerah harus diprioritaskan untuk program-program yang langsung menyentuh kebutuhan masyarakat," tegasnya.
Bupati Annisa juga menekankan pentingnya tata kelola pemerintahan yang baik (good governance). Ia berjanji untuk tidak memungut biaya apapun yang tidak sah dari para ASN. Selain itu, ia mengajak seluruh ASN untuk bersama-sama mencegah terjadinya kebocoran anggaran, termasuk praktik-praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN).
Dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di lingkungan Pemkab Dharmasraya, Bupati Annisa akan menerapkan prinsip meritokrasi dalam manajemen ASN. "Setiap ASN akan ditempatkan sesuai dengan kemampuan, prestasi, dan kualifikasi yang dimiliki. Bukan berdasarkan status sosial atau kedekatan personal," ujarnya.
Untuk mewujudkan kemandirian fiskal daerah, Bupati Annisa mendorong para ASN untuk memiliki pola pikir dan cara kerja seperti seorang wirausahawan. "Setiap rupiah anggaran daerah yang digunakan harus memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat dan berkontribusi pada peningkatan pendapatan daerah," jelasnya.
Di akhir apel, Bupati Annisa mengajak seluruh ASN untuk bersama-sama mewujudkan cita-cita luhur ini. "Saya yakin, dengan kerja keras, integritas, dan semangat kebersamaan, kita mampu membawa Dharmasraya menuju masa depan yang lebih baik," pungkasnya.
Editor: Andarizal