Sinergi Media dan BUMD: KJI Sumbar dan Perumda AM Kota Padang Jalin Kemitraan Erat

PADANG – Dewan Perwakilan Wilayah Kolaborasi Jurnalis Indonesia Sumatera Barat (KJI-Sumbar) dan Perumda Air Minum (AM) Kota Padang menjalin kemitraan erat melalui kunjungan silaturahmi yang dilakukan oleh KJI Sumbar. Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara media dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam rangka meningkatkan pelayanan publik dan diseminasi informasi terkait air bersih dan sanitasi kepada masyarakat.

Kunjungan KJI Sumbar ke kantor Perumda AM Kota Padang pada tanggal (12/2/2025) disambut hangat oleh Direktur Utama Perumda AM Kota Padang, Hendra Pebrizal, beserta jajaran manajemen. Dalam pertemuan tersebut, Ketua DPW KJI Sumbar, Peter Prayuda, memperkenalkan profil organisasi KJI yang beranggotakan jurnalis dari berbagai platform media di Sumbar. Peter Prayuda juga menyampaikan apresiasi atas inovasi dan program-program unggulan yang telah dilakukan oleh Perumda AM Kota Padang.

Dipertemuan ini, Hendra Pebrizal menyampaikan terima kasih atas kunjungan KJI Sumbar dan memaparkan berbagai pencapaian serta program-program inovatif yang telah dilakukan oleh Perumda AM Kota Padang. Beberapa di antaranya meliputi peningkatan jumlah pelanggan, program bedah rumah, umroh gratis, pembagian bentor gratis, penyediaan air kemasan siap minum, dan aplikasi "Kabag Aia" untuk memudahkan interaksi dengan pelanggan.

Kedua belah pihak juga berdiskusi tentang potensi kerjasama dalam diseminasi informasi terkait air bersih dan sanitasi kepada masyarakat. KJI Sumbar menyatakan siap mendukung Perumda AM Kota Padang dalam menyampaikan informasi yang akurat dan bermanfaat bagi masyarakat melalui jaringan media yang mereka miliki.

"Kami sangat senang dapat menjalin silaturahmi dengan Perumda AM Kota Padang. Kami melihat banyak potensi kerjasama yang dapat kita lakukan untuk meningkatkan kualitas informasi dan pelayanan publik di Sumatera Barat," ujar Peter Prayuda.

"Kami menyambut baik kunjungan KJI Sumbar. Kami percaya bahwa sinergi antara media dan pemerintah daerah dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat," kata Hendra Pebrizal.

Kunjungan ini diakhiri dengan penyerahan cendera mata dan foto bersama. Kedua belah pihak berharap dapat terus menjalin komunikasi dan kerjasama yang baik di masa depan. (And)


Topik Terkait

Baca Juga :